Ukraina dan Rusia: apa yang perlu Anda ketahui saat ini

Elshinta
Senin, 27 Juni 2022 - 15:58 WIB | Editor : Calista Aziza | Sumber : Antara
Ukraina dan Rusia: apa yang perlu Anda ketahui saat ini
Arsip - Warga melintasi jalan yang kosong saat asap dari pengeboman terlihat di latar belakang, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di kota Lysychansk, wilayah Luhansk, Ukraina, 10 Juni 2022. REUTERS/Oleksandr Ratushniak

Elshinta.com - Pasukan Rusia melancarkan gempuran pada Senin untuk mencapai salah satu tujuan strategis mereka di Ukraina, pada saat kelompok separatis dukungan Moskow mengatakan mereka bergerak menuju Lysychansk, kota besar terakhir yang masih dikuasai pasukan Ukraina di Luhansk timur.

PERTEMPURAN
* Gedung-gedung terlihat terbakar di Kiev dan jalan-jalan tertutup puing setelah rudal Rusia menghantam ibu kota Ukraina itu akhir pekan lalu. Serangan itu, yang pertama di Kiev dalam beberapa minggu, dikutuk oleh Presiden AS Joe Biden sebagai aksi "barbar".

* Rudal Rusia menghantam sebuah bangunan perumahan dan dekat dengan taman kanak-kanak di pusat Kieiv pada Minggu, menewaskan satu orang dan melukai enam lainnya, kata para pejabat, ketika Moskow meningkatkan serangan udara di Ukraina untuk hari kedua.

* Rudal Rusia juga menghantam dekat Kota Cherkasy, Ukraina tengah, Minggu (26/6), menewaskan satu orang dan menghantam jembatan yang menghubungkan wilayah barat dengan zona pertempuran timur, kata pejabat Ukraina.

* Kantor berita Tass pada Minggu mengutip seorang pejabat separatis, yang mengatakan pasukan Moskow telah memasuki Lysychansk dari lima arah dan mengisolasi pasukan Ukraina. Reuters tidak dapat menkonfirmasi laporan tersebut.

* Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan pasukan Rusia menggunakan artileri untuk mencoba memutus akses ke Lysychansk dari selatan, tetapi tidak menyebutkan apakah kelompok separatis memasuki kota tersebut.

* Pasukan Rusia menduduki sepenuhnya Kota Sievierodonetsk di Ukraina timur pada Sabtu (25/6), kata kedua belah pihak.

EKONOMI DAN DIPLOMASI
* Presiden AS Joe Biden mengatakan kepada sekutunya, "kita harus tetap bersama" melawan Rusia, ketika para pemimpin dunia bertemu pada Minggu di KTT G7 di Bavaria Pegunungan Alpen.

* Rusia [ada Minggu berada di ambang wanprestasi di tengah tanda-tanda sedikitnya investor yang memegang obligasi internasional telah menerima pembayaran. Keadaan itu menandakan apa yang akan menjadi pengalaman pertama gagal bayar oleh negara itu dalam beberapa dekade.

* Perdana Menteri Inggris Boris Johnson dan Presiden Prancis Emmanuel Macron setuju untuk memberikan lebih banyak dukungan kepada Ukraina, kata kantor Johnson, Minggu.

* Presiden Indonesia Joko Widodo mengatakan pada Minggu bahwa ia akan mendesak Rusia dan Ukraina untuk membuka ruang dialog selama misi pembangunan perdamaian ke negara-negara tersebut karena "perang harus dihentikan dan rantai makanan global perlu diaktifkan kembali".

KUTIPAN
* "Lysychansk, itu horor, minggu lalu. Kemarin kami tidak tahan lagi. Saya sudah memberi tahu suami saya jika saya mati, tolong kuburkan saya di belakang rumah," kata Elena, seorang wanita lansia di antara lusinan pengungsi yang tiba dengan bus di Kota Pokrovsk

* "Pada saat perang ini, sulit secara spiritual, sulit secara emosional ... kita tidak tahu berapa lama itu akan berlangsung, berapa banyak lagi serangan, kerugian, dan upaya yang diperlukan sebelum kita melihat kemenangan di cakrawala," kata Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dalam pidatonya.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
KRI Bima Suci jadi ajang promosi budaya Nusantara di Tunisia
Rabu, 06 September 2023 - 12:48 WIB

KRI Bima Suci jadi ajang promosi budaya Nusantara di Tunisia

Elshinta.com, Kapal layar Indonesia KRI Bima Suci, yang berlabuh di Tunisia pada 2-5 September, di...
Warga Jepang nikmati keindahan seni budaya Bali di ajang Enoshima Bali Sunset 2023
Selasa, 05 September 2023 - 17:11 WIB

Warga Jepang nikmati keindahan seni budaya Bali di ajang Enoshima Bali Sunset 2023

Elshinta.com, Nuansa dan ragam seni budaya Bali hadir di ajang Enoshima Bali Sunset di Pulau Enoshim...
Indonesia dan Singapura perkuat kerja sama riset dan ekonomi digital
Selasa, 05 September 2023 - 12:10 WIB

Indonesia dan Singapura perkuat kerja sama riset dan ekonomi digital

Elshinta.com, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengatakan bahwa banyak kisah sukses dalam pengel...
Menlu Indonesia-Peru bahas kerja sama bilateral dan kawasan
Selasa, 05 September 2023 - 09:15 WIB

Menlu Indonesia-Peru bahas kerja sama bilateral dan kawasan

Elshinta.com, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi bertemu Menlu Peru Cecilia Gervasi Diaz di...
Tari Saman pentas perdana di Enoshima Bali Sunset
Minggu, 03 September 2023 - 23:51 WIB

Tari Saman pentas perdana di Enoshima Bali Sunset

Elshinta.com, Tari Saman dari Aceh pentas perdana dalam ajang tahunan Enoshima Bali Sunset di Pulau ...
Media center KTT ke-43 ASEAN sajikan menu Nusantara
Minggu, 03 September 2023 - 07:59 WIB

Media center KTT ke-43 ASEAN sajikan menu Nusantara

Elshinta.com, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informati...
Rusia mulai kirim biji-bijian gratis ke Afrika
Minggu, 03 September 2023 - 06:33 WIB

Rusia mulai kirim biji-bijian gratis ke Afrika

Elshinta.com, Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov mengatakan pada Jumat (1/9) bahwa Moskow telah...
Mahfud sebut Korsel perpanjang kontrak TKI dan perbanyak beasiswa pelajar
Sabtu, 02 September 2023 - 23:09 WIB

Mahfud sebut Korsel perpanjang kontrak TKI dan perbanyak beasiswa pelajar

Elshinta.com, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD menyampaikan bahwa Ko...
Prancis akan tegas tegakkan larangan pakai abaya di sekolah
Sabtu, 02 September 2023 - 14:39 WIB

Prancis akan tegas tegakkan larangan pakai abaya di sekolah

Elshinta.com, Presiden Prancis Emmanuel Macron pada Jumat (1/9) menegaskan bahwa pemerintahnya tidak...
Rusia tuding pemenang hadiah Nobel Dmitry Muratov `agen asing`
Sabtu, 02 September 2023 - 13:14 WIB

Rusia tuding pemenang hadiah Nobel Dmitry Muratov `agen asing`

Elshinta.com, Kementerian Kehakiman Rusia pada Jumat (1/9) menjuluki Dmitry Muratov, yang merupakan ...

InfodariAnda (IdA)