Dokter: Penyakit wajah alami pelemahan diawali gejala nyeri telinga

Elshinta
Jumat, 24 Juni 2022 - 21:29 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Dokter: Penyakit wajah alami pelemahan diawali gejala nyeri telinga
Dokter Spesialis Penyakit Syaraf RS Sari Asih Ciputat Kota Tangerang Selatan, dr. Nurul Fadli

Elshinta.com - Dokter spesialis penyakit syaraf RS Sari Asih Ciputat, Kota Tangerang Selatan, dr. Nurul Fadli mengatakan "ramsay hunt syndrome" merupakan penyakit kelemahan pada wajah dan dialami penyanyi Justin Bieber, karena infeksi virus dengan awal gejala nyeri telinga.

"'Ramsay hunt syndrome' diakibatkan oleh infeksi virus. Biasanya muncul kemerahan atau ruam pada wajah diikuti oleh adanya kelumpuhan otot wajah yang dapat menetap, gejala umumnya lebih berat dibandingkan Bell’s palsy dan risiko munculnya komplikasiya lebih tinggi,” kata dr. Nurul Fadli, SpN di Tangerang, Banten, Jumat.

Selain nyeri dan kelemahan otot wajah, penderita ramsay hunt syndrome dapat mengeluhkan gejala lainnya, seperti telinga berdengung, gangguan pendengaran fungsi pendengaran dan fungsi-fungsi lainnya.

“Pada pasien selain keluhan nyeri, ruam dan kelemahan wajah, gejala lain seperti telinga berdengung, vertigo, gangguan pendengaran, suara serak dan gangguan menelan juga dapat terjadi meskipun lebih jarang," ujarnya.

Karena penyebabnya merupakan virus maka yang rentan terserang adalah mereka yang memiliki daya tahan tubuh yang lemah.

“Mungkin karena aktivitas berat sehingga daya tahan tubuhnya menurun. Orang tua, orang dengan status nutrisi yang kurang, orang yang memiliki penyakit yang mengganggu sistem imun atau mereka yang menggunakan obat-obatan penekan sistem imun, memiliki risiko yang lebih tinggi mengalami ramsay hunt syndrome," kata dia.

Tujuan utama pengobatan adalah pencegahan komplikasi seperti kelemahan wajah permanen dan nyeri yang menetap. Terapi yang diberikan antara lain berupa pemberian antivirus dan obat yang menekan peradangan.

Obat anti nyeri juga diberikan karena ramsay hunt syndrome menimbulkan rasa nyeri yang hebat. "Selain dengan obat-obatan, fisioterapi juga harus dilakukan agar tingkat kesembuhan semakin besar," ujarnya.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Dokter internis ingatkan vaksinasi HPV penting untuk pria dan wanita
Selasa, 05 September 2023 - 13:41 WIB

Dokter internis ingatkan vaksinasi HPV penting untuk pria dan wanita

Elshinta.com, Dokter internis dan vaksinolog dr. Dirga Sakti Rambe, M.SC, Sp.PD, mengingatkan vaksin...
 Hari Pelanggan Nasional, RS di Kudus gelar `Hospital Tour` dan hibur pasien
Senin, 04 September 2023 - 20:56 WIB

Hari Pelanggan Nasional, RS di Kudus gelar `Hospital Tour` dan hibur pasien

Elshinta.com, Berbagai kegiatan dilakukan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Loekmono Hadi dan Rumah...
 Jadi program utama Pemkab Boyolali, RSU Hidayah tangani dan siapkan bangsal ODGJ
Senin, 04 September 2023 - 19:22 WIB

Jadi program utama Pemkab Boyolali, RSU Hidayah tangani dan siapkan bangsal ODGJ

Elshinta.com, Rumah Sakit Umum Hidayah, Boyolali, Jawa Tengah melakukan bakti sosial, pemeriksaan, p...
Pemkot Bandarlampung catat 860 kasus ISPA pada 2023
Senin, 04 September 2023 - 17:10 WIB

Pemkot Bandarlampung catat 860 kasus ISPA pada 2023

Elshinta.com,  Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung mencatat sebanyak 860 orang di daerahnya terj...
Dokter internis bagikan cara hidup sehat untuk penderita anemia
Minggu, 03 September 2023 - 15:31 WIB

Dokter internis bagikan cara hidup sehat untuk penderita anemia

Elshinta.com, Dokter spesialis penyakit dalam atau internis dr. Aru Ariadno Sp.PD-KGEH, FINASIM memb...
BPBD Kotim imbau warga gunakan masker antisipasi udara tidak sehat
Minggu, 03 September 2023 - 08:15 WIB

BPBD Kotim imbau warga gunakan masker antisipasi udara tidak sehat

Elshinta.com, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalim...
Rembuk stunting dorong percepatan penurunan stunting tingkat Kabupaten Magelang 
Jumat, 01 September 2023 - 20:56 WIB

Rembuk stunting dorong percepatan penurunan stunting tingkat Kabupaten Magelang 

Elshinta.com, Berdasarkan data aplikasi elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat...
Cegah stunting Polres Langkat bagikan sembako
Jumat, 01 September 2023 - 17:46 WIB

Cegah stunting Polres Langkat bagikan sembako

Elshinta.com, Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang meninjau dan menyerahkan secara ...
Menkes katakan sektor kesehatan penting demi mendukung bonus demografi RI
Kamis, 31 Agustus 2023 - 22:11 WIB

Menkes katakan sektor kesehatan penting demi mendukung bonus demografi RI

Elshinta.com, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan sektor kesehatan penting unt...
8.000 lebih warga Kota Serang terpapar ISPA  
Kamis, 31 Agustus 2023 - 20:46 WIB

8.000 lebih warga Kota Serang terpapar ISPA  

Elshinta.com, Delapan ribu warga Kota Serang, Banten terkena Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) ...

InfodariAnda (IdA)

Elshinta
CGTN INDONESIA

PM Kamboja temui Wang Yi