Pj Gubernur Papua Barat minta kepala daerah promosikan produk unggulan

Elshinta
Selasa, 14 Juni 2022 - 06:15 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Pj Gubernur Papua Barat minta kepala daerah promosikan produk unggulan
Aneka produk yang dihasilkan para pelaku UMKM di Provinsi Papua Barat dipamerkan dalam kegiatan kegiatan pembukaan Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia (FEKDI) 2022 di Manokwari City Mall baru-baru ini. (ANTARA/HO-Tri Adi Santoso)

Elshinta.com - Pejabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw meminta para kepala daerah di wilayahnya agar mempromosikan produk unggulan karya Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) lokal dengan memanfaatkan anggaran belanja daerah.

Berbicara kepada awak media di Manokwari, Senin, Waterpauw menyebutkan bahwa saat ini Pemprov Papua Barat tengah menyiapkan Peraturan Gubernur (Pergub) terkait pemanfaatan alokasi anggaran sebesar 40 persen untuk belanja produk lokal.

Kebijakan itu, katanya, sesuai amanat Presiden Joko Widodo kepada seluruh kementerian, lembaga dan pemerintah daerah untuk meningkatkan belanja dan konsumsi produk dalam negeri.

"Peraturan Gubernurnya sementara disusun. Sesuai amanat Presiden, belanja produk lokal menyerap 40 persen dari total APBD kita di Papua Barat," ujar Waterpauw.

Konsekuensi jika tidak melaksanakan amanat tersebut, maka Menteri Dalam Negeri tidak akan memberikan persetujuan terhadap Rancangan Anggaran, Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD).

Waterpauw berjanji akan mengecek langsung komposisi APBD Papua Barat 2022, yang seharusnya sudah mengakomodasi rencana pembelian barang dalam daerah sekitar 40 persen dari total APBD Papua Barat 2022, yang diproyeksikan mencapai Rp6,7 triliun.

"Apakah rencana pembelian barang dalam daerah sebesar 40 persen itu sudah masuk atau belum. Ini akan saya cek," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Waterpauw juga meminta instansi terkait agar terus mendorong dan menjamin peningkatan mutu produk yang dihasilkan para pelaku UMKM di Papua Barat agar bisa bersaing di pasar nasional maupun internasional.

Untuk itu, pensiunan bintang tiga Polri berpangkat Komisaris Jenderal itu menegaskan kualitas produk yang dihasilkan UMKM di Papua Barat harus ditingkatkan dan sesuai standar yang ditetapkan.

"Kebijakan Bapak Presiden dan Mendagri mendorong pelaku UMKM untuk berlomba-lomba memproduksi produk lokal yang berkualitas. Tugas pemerintah daerah yaitu terus mendorong pelaku UMKM kita di Papua Barat meningkatkan mutu produk mereka agar nantinya dapat dijual melalui e-katalog lokal," ujarnya.

Dengan total APBD Papua Barat 2022 yang diproyeksikan mencapai Rp6,7 triliun, maka anggaran yang disediakan untuk membelanjakan barang atau produk lokal ditaksir mencapai sekitar Rp2,7 triliun.
 

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Pasar Raya Magelang 2023 libatkan pelaku UMKM, pelajar hingga seniman
Selasa, 29 Agustus 2023 - 15:07 WIB

Pasar Raya Magelang 2023 libatkan pelaku UMKM, pelajar hingga seniman

Elshinta.com, Pemerintah Kota (Pemkot) segera menghadirkan Pasar Raya Magelang (PRM) tahun 2023 di k...
Disperindag Biak siapkan galeri pemasaran produk UMKM
Minggu, 27 Agustus 2023 - 20:51 WIB

Disperindag Biak siapkan galeri pemasaran produk UMKM

Elshinta.com, Pemerintah Kabupaten Biak Numfor, Papua, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (...
Pemda DIY ingatkan UMKM kuliner urus PIRT untuk akses pasar
Jumat, 18 Agustus 2023 - 13:39 WIB

Pemda DIY ingatkan UMKM kuliner urus PIRT untuk akses pasar

Elshinta.com, Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta mengingatkan UMKM kuliner setempat segera mengur...
Exabytes Indonesia konsisten genjot 5.000 UMKM lebih tangguh
Jumat, 11 Agustus 2023 - 17:21 WIB

Exabytes Indonesia konsisten genjot 5.000 UMKM lebih tangguh

Elshinta.com, Exabytes Indonesia secara berkelanjutan mendukung UMKM untuk bisa bertransformasi digi...
Transaksi Festival Kopi Papua 2023 capai ratusan juta rupiah dalam lima hari
Rabu, 09 Agustus 2023 - 17:12 WIB

Transaksi Festival Kopi Papua 2023 capai ratusan juta rupiah dalam lima hari

Elshinta.com, Transaksi pada Festival Kopi Papua 2023, yang digelar Kantor Perwakilan Bank Indonesia...
Bank Indonesia gelar Festival Kopi Papua, hadirkan 37 UMKM unggulan di Papua
Rabu, 02 Agustus 2023 - 14:23 WIB

Bank Indonesia gelar Festival Kopi Papua, hadirkan 37 UMKM unggulan di Papua

Elshinta.com, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua kembali menggelar Festival Kopi Papua ...
Salem Mesem Festival bukti pelaku usaha menengah perkenalkan batik
Senin, 31 Juli 2023 - 15:11 WIB

Salem Mesem Festival bukti pelaku usaha menengah perkenalkan batik

Elshinta.com, Brebes adalah salah satu wilayah berada di pantai utara yang cukup luas di Provinsi Ja...
Relawan SandiUno ajak puluhan UMKM ikut pelatihan olahan pangan dan pengemasan produk
Jumat, 21 Juli 2023 - 15:47 WIB

Relawan SandiUno ajak puluhan UMKM ikut pelatihan olahan pangan dan pengemasan produk

Elshinta.com, Relawan Sandiuno yang tergabung dalam UMKM Sahabat Sandi memberikan pelatihan olahan p...
Pemkot Malang promosikan produk UMKM di ICE 2023 Makassar
Kamis, 13 Juli 2023 - 21:57 WIB

Pemkot Malang promosikan produk UMKM di ICE 2023 Makassar

Elshinta.com, Pemerintah Kota Malang mempromosikan produk-produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) d...
UMKM Batam siap tembus pasar dagang di kawasan ASEAN
Minggu, 09 Juli 2023 - 17:15 WIB

UMKM Batam siap tembus pasar dagang di kawasan ASEAN

Elshinta.com, Pemerintah Kota (Pemkot) Batam, Kepulauan Riau menyebutkan produk UMKM khas Kota Batam...

InfodariAnda (IdA)

Elshinta
CGTN INDONESIA

PM Kamboja temui Wang Yi