Hungaria paksa Jerman pulang dengan satu poin

Elshinta
Minggu, 12 Juni 2022 - 07:01 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Hungaria paksa Jerman pulang dengan satu poin
Pemain Jerman Jonas Hofmann merayakan gol balasan ke gawang Hungaria dalam pertandingan Grup C UEFA Nations League antara Hungaria dan Jerman di Puskas Arena Park, Budapest, Hungaria, 11 Juni 2022. (REUTERS/MARTON MONUS)

Elshinta.com - Jerman sempat tertinggal satu gol dan selamat dari tekanan lawan saat menyelamatkan hasil imbang 1-1 melawan tuan rumah Hongaria dalam pertandingan Grup 3 Nations League antara kedua tim Sabtu malam waktu setempat.

Untuk keempat kali berturut-turut Jerman memetik hasil seri.

Jerman yang tidak terkalahkan di bawah asuhan pelatih Hansi Flick dengan rincian delapan kali menang dan empat seri, membutuhkan gol penyama kedudukan pada menit kesembilan yang dibuat Jonas Hofmann guna mendapatkan satu poin.

Tim Flick menduduki tempat ketiga dalam klasemen grup dengan tiga poin, sedangkan Hungaria mengumpulkan empat poin, dan Italia berada di puncak setelah mengoleksi lima poin.

Jerman yang berusaha mencapai performa terbaiknya pada Piala Dunia akhir tahun di Qatar setelah tersingkir secara mengejutkan pada babak pertama Piala Dunia 2018 yang pertama kalinya terjadi dalam 80 tahun terakhir, berikutnya menghadapi Italia pada 14 Juni sementara Hungaria bertandang ke Inggris.

Tuan rumah secara mengejutkan unggul lebih dulu pada menit keenam ketika kiper Jerman Manuel Neuer meninju sundulan Roland Sallai, tetapi Zsolt Nagy memanfaatkan bola muntah untuk dia konversi menjadi gol.

Hofmann yang juga mencetak gol saat Jerman imbang 1-1 melawan Inggris pada Selasa, menyamakan kedudukan tiga menit kemudian, setelah meneruskan umpan matang dari Nico Schlotterbeck dengan mengitari dulu kiper sebelum menjebol gawangnya.

Hofmann seharusnya menggandakan gol Jerman pada menit ke-70 ketika menusuk sendiri pertahanan tuan rumah, namun alih-alih menuntaskannya sendiri dia malah mengoper bola kepada Timo Werner tapi assistnya ini dicegat pemain lawan di depan gawang.

Jerman terlihat jauh dari kata tajam di depan gawang dan kehilangan sentuhan akhirnya di mana Werner kesulitan dalam menciptakan peluang nyata.

Mereka juga rentan di barisan belakang sampai memaksa Neuer melakukan penyelamatan cemerlang dengan kakinya pada babak pertama guna menggagalkan upaya Attila Fiola. Thilo Kehrer hampir menghadiahkan gol kepada Hungaria akibat blundernya dari backpaas pada babak kedua.

Neuer tetap sibuk sampai akhir laga dengan membuat beberapa penyelamatan lagi dalam memastikan gawang Jerman tak kebobolan. Hongaria membuat tujuh upaya menembus sasaran, sedangkan Jerman hanya satu kali, demikian Reuters.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Pengamat sebut Thailand turunkan tim terkuat, Indonesia patut waspada
Rabu, 23 Agustus 2023 - 18:13 WIB

Pengamat sebut Thailand turunkan tim terkuat, Indonesia patut waspada

Elshinta.com, Pengamat sepak bola Kesit B Handoyo menilai Indonesia akan menghadapi tantangan berat ...
Bayern Muenchen takluk dari Mainz 1-3
Minggu, 23 April 2023 - 07:55 WIB

Bayern Muenchen takluk dari Mainz 1-3

Elshinta.com, Bayern Muenchen takluk dari Mainz dengan skor 1-3 pada pekan ke-29 Liga Jerman di Stad...
Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen usai tekuk Frankfurt 4-0
Minggu, 23 April 2023 - 07:17 WIB

Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen usai tekuk Frankfurt 4-0

Elshinta.com, Borussia Dortmund naik ke posisi puncak klasemen sementara Liga Jerman usai menekuk Ei...
PSG kokohkan diri di puncak klasemen setelah tekuk Nice 2-0
Minggu, 09 April 2023 - 11:55 WIB

PSG kokohkan diri di puncak klasemen setelah tekuk Nice 2-0

Elshinta.com, Paris Saint-Germain (PSG) mengokohkan diri di puncak klasemen setelah menekuk Nice den...
Dortmund taklukkan Union Berlin 2-1
Minggu, 09 April 2023 - 11:25 WIB

Dortmund taklukkan Union Berlin 2-1

Elshinta.com, Borussia Dortmund menaklukkan Union Berlin dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan ke-...
Aremania sampaikan keluh kesah soal tragedi Kanjuruhan ke Erick Thohir
Sabtu, 04 Maret 2023 - 15:53 WIB

Aremania sampaikan keluh kesah soal tragedi Kanjuruhan ke Erick Thohir

Elshinta.com, Sejumlah pendukung klub Arema FC yang dikenal dengan sebutan Aremania bertemu Ketua U...
Kalahkan RB Leipzig 2-1, Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen
Sabtu, 04 Maret 2023 - 09:11 WIB

Kalahkan RB Leipzig 2-1, Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen

Elshinta.com, Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen sementara Liga Jerman setelah menang tipis 2...
Dortmund naik ke puncak klasemen setelah kalahkan Hoffenheim 1-0
Minggu, 26 Februari 2023 - 07:31 WIB

Dortmund naik ke puncak klasemen setelah kalahkan Hoffenheim 1-0

Elshinta.com, Borussia Dortmund naik ke puncak klasemen Liga Jerman setelah mengalahkan Hoffenheim 1...
Tendangan bebas Lionel Messi menangkan PSG 4-3 atas Lille
Minggu, 19 Februari 2023 - 22:33 WIB

Tendangan bebas Lionel Messi menangkan PSG 4-3 atas Lille

Elshinta.com, Paris Saint-Germain meraih kemenangan dramatis 4-3 atas Lille dalam pertandingan pekan...
Bayern Munich kembali puncaki klasemen setelah hancurkan Wolfsburg
Senin, 06 Februari 2023 - 06:31 WIB

Bayern Munich kembali puncaki klasemen setelah hancurkan Wolfsburg

Elshinta.com, Bayern Munich kembali memuncaki klasemen sementara Liga Jerman, setelah menghancurkan ...

InfodariAnda (IdA)