ASUS kenalkan ExpertBook B7 Flip, laptop 5G pertama di Indonesia

Elshinta
Rabu, 08 Juni 2022 - 10:19 WIB | Editor : Calista Aziza | Sumber : Antara
ASUS kenalkan ExpertBook B7 Flip, laptop 5G pertama di Indonesia
ASUS ExpertBook B7 Flip (HO-ASUS)

Elshinta.com - ASUS resmi memperkenalkan ExpertBook B7 Flip (B7402) sebagai laptop 5G pertama di Indonesia yang menyasar para profesional yang membutuhkan laptop tangguh dan selalu terkoneksi ke internet kapan pun dan di mana pun.

"Era laptop 5G telah dimulai di Indonesia melalui kehadiran ExpertBook B7 Flip. Berkat konektivitas 5G, ExpertBook B7 Flip dapat membantu penggunanya tetap terhubung di manapun dan kapanpun," kata ujar Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia dikutip dari siaran pers, Rabu.

Konektivitas 5G di ExpertBook B7 Flip memungkinkan para profesional untuk dapat selalu terkoneksi. Laptop ini ditenagai dengan prosesor Intel Core generasi 11 yang didukung oleh chip grafis terintegrasi Intel Iris Xᵉ Graphics.

ExpertBook B7 Flip juga dibekali dengan RAM DDR4 berkapasitas hingga 16GB serta penyimpanan PCIe SSD berkapasitas hingga 1TB. Kombinasi komponen tersebut membuat ExpertBook B7 Flip tampil sangat gesit baik dalam hal booting bahkan hingga saat menjalankan aplikasi dan melakukan multitasking.

Selain itu, berkat desain konvertibel yang membuat layar bisa diputar 360 derajat, laptop ini juga dapat dapat digunakan untuk berbagai skenario penggunaan mulai dari bekerja pada mode clamshell tradisional, melakukan presentasi pada mode tent, dan membuat catatan di mode tablet.

Bodi ExpertBook B7 Flip juga telah diperkuat oleh struktur khusus berbahan magnesium aluminium yang sangat tangguh. Laptop ini telah mengantongi sertifikasi uji ketahanan berstandar militer AS (MIL-STD 810H), sehingga tahan pada getaran, guncangan, serta suhu dan kelembapan ekstrem.

Untuk keamanan pengguna, ExpertBook B7 Flip dilengkapi dengan modul Trusted Platform Module (TPM) 2.0 sebagai chip yang dapat menyimpan password dan kunci enkripsi agar tetap aman. Tak hanya itu, laptop ini juga dibekali privacy shutter pada webcam.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Literasi digital bekal perangi kejahatan keuangan berbasis digital
Senin, 21 Agustus 2023 - 20:11 WIB

Literasi digital bekal perangi kejahatan keuangan berbasis digital

Elshinta.com, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setadi mengatakan program li...
Kaspersky ungkap tiga alasan perlunya perlindungan keamanan ponsel
Senin, 14 Agustus 2023 - 10:53 WIB

Kaspersky ungkap tiga alasan perlunya perlindungan keamanan ponsel

Elshinta.com, Dalam era digital yang semakin maju, ponsel cerdas tidak lagi hanya menjadi alat komun...
OPPO luncurkan Reno10 Series 5G tawarkan gambar portrait profesional
Selasa, 08 Agustus 2023 - 23:44 WIB

OPPO luncurkan Reno10 Series 5G tawarkan gambar portrait profesional

Elshinta.com, OPPO meluncurkan seri ponsel pintar terbarunya di Indonesia yaitu Reno10 Series 5G yan...
Ini harga Samsung Galaxy Z Flip 5, Z Fold 5, dan Watch 6 di Indonesia
Kamis, 27 Juli 2023 - 20:46 WIB

Ini harga Samsung Galaxy Z Flip 5, Z Fold 5, dan Watch 6 di Indonesia

Elshinta.com, Samsung Electronics Indonesia mengumumkan harga resmi dari Samsung Galaxy Z Flip 5, Z...
Milenial dan Generasi Z kunci pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia
Jumat, 09 Juni 2023 - 19:12 WIB

Milenial dan Generasi Z kunci pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia

Elshinta.com, Masifnya jumlah penduduk milenial di Indonesia dapat mempengaruhi kebutuhan penggunaan...
Android 14 bisa hadirkan fitur kesehatan baterai ke ponsel dan tablet
Minggu, 04 Juni 2023 - 21:23 WIB

Android 14 bisa hadirkan fitur kesehatan baterai ke ponsel dan tablet

Elshinta.com, Fitur Battery Health-yang menunjukkan sisa kapasitas baterai dan lain-lain-tidak ters...
PUBG Mobile hadirkan in-game event `THR: The Heroes of Ramadan`
Kamis, 13 April 2023 - 18:56 WIB

PUBG Mobile hadirkan in-game event `THR: The Heroes of Ramadan`

Elshinta.com, Game PUBG Mobile menghadirkan in-game event bertajuk `THR: The Heroes of Ramadan` s...
Unggulkan memori dan kamera mumpuni, TECNO hadirkan SPARK 10 Pro NFC
Selasa, 28 Maret 2023 - 06:11 WIB

Unggulkan memori dan kamera mumpuni, TECNO hadirkan SPARK 10 Pro NFC

Elshinta.com, TECNO Indonesia menghadirkan produk SPARK 10 Pro NFC dengan klaim memiliki memori raks...
Samsung Galaxy A23 5G hadir dengan RAM 8GB
Kamis, 23 Maret 2023 - 20:59 WIB

Samsung Galaxy A23 5G hadir dengan RAM 8GB

Elshinta.com, Samsung menghadirkan pilihan varian RAM baru sebesar 8GB untuk ponsel Galaxy A23 5G se...
Jangan tergiur! Ini 5 tips beli iPhone bekas
Selasa, 28 Februari 2023 - 16:05 WIB

Jangan tergiur! Ini 5 tips beli iPhone bekas

Elshinta.com, Setiap tahunnya, produsen smartphone rajin merilis produk Hp terbaru dengan teknologi ...

InfodariAnda (IdA)

Elshinta
CGTN INDONESIA

Pekan Presiden Xi Jinping

Elshinta
CGTN INDONESIA

Legenda Nezha