Ekspos
Hati-hati, virus dapat menempel di dinding rumah kita, bahkan bisa menjadi penyebab tertular Covid-19
Elshinta
Jumat, 17 Juni 2022 - 10:57 | Editor :
Hati-hati, virus dapat menempel di dinding rumah kita, bahkan bisa menjadi penyebab tertular Covid-19

Hati-hati, virus dapat juga menempel di dinding rumah kita. Bahkan bisa menjadi penyebab tertular Covid-19 dan bakteri penyebab TBC. Tidak heran jika selebritis yang juga dokter ini, dr. Reisa Broto Asmara ini sangat menjaga huniannya. Salah satunya dengan memperbarui cat dinding hunianya.

"Saat ini saya sedang merenovasi rumah. Saya memutuskan melakukannya tahun ini, karena melihat kasus COVID yang sudah mulai menurun dan saya ingin memberikan suasana baru hunian yang sehat dan nyaman untuk anak dan keluarga," tutur praktisi kesehatan dan family influencer Reisa Broto Asmoro, dalam konferensi pers Cat Avitex di JCC, Jakarta, Kamis 16 Juni 2022.

Diakui Reisa, hunian yang sehat dan juga nyaman juga patut memperhatikan jenis cat pada tembok. Apalagi, COVID-19 dapat hidup dan menempel pada benda mati selama berhari-hari. Tak jarang interaksi dan aktivitas memegang tembok yang dilakukan baik oleh anak-anak maupun orang dewasa dapat menjadi media penularan penyakit oleh virus dan bakteri.

Reisa mengaku memilih cat anti virus yang ampuh membunuh virus COVID-19, Influenza A(H1N1), Coxsackievirus dan 10 bakteri patogenik, salah satunya bakteri Mycobacterium tuberculosis penyebab penyakit TBC hingga 99,9 persen. Ada pun cat tersebut terbukti ampuh dengan Powerhealth Technology yang menggabungkan 2 zat aktif.

"Saat ini, penderita TBC di Indonesia hampir mencapai 824.000 kasus dengan angka kematian sebanyak 13.110 kasus, di mana yang dilaporkan hanya sekitar 47% saja atau sekitar 387.280 kasus TBC. Bakteri TB ini juga mudah menyebar melalui droplet, saat penderita TBC batuk, berbicara, bersin, tertawa, atau bernyanyi,” jelas Reisa.

Sementara itu, Director Research, Development & Innovation Avian Brands Angelica Tanisia Jozar menjelaskan bahwa cat anti virus telah melakukan serangkaian pengembangan dan pengujian produk Avitex Anti Viruz. Powerhealth Technology bekerja secara aktif menyerang membran virus dan bakteri yang menempel pada tembok yang telah dilapisi oleh Avitex Anti Viruz.

"Kemudian secara serentak menghancurkan protein dan materi DNA/RNA virus dan bakteri, serta menghentikan perkembangbiakan dan penularan penyakit yang disebabkan virus dan bakteri pada tembok rumah," imbuhnya. Avitex Anti Viruz telah diuji melalui serangkaian penelitian dan pengembangan serta telah tersertifikasi oleh Analytical Lab Group (ALG) Amerika Serikat, JIS (Japanese Industrial Standard), Green Label Singapore, dan Universitas Airlangga Surabaya – Tropical Disease Diagnostic Center.

Ini secara langsung melakukan pengujian terhadap keampuhan Cat Avitex Anti Viruz dalam membunuh virus Covid-19 dan bakteri penyebab TBC (Tuberculosis) hingga 99,9?lam waktu 1 jam sejak diaplikasikan dan dapat bertahan aktif selama 5 tahun bahkan bisa lebih lama, selama lapisan cat dalam keadaan baik dan menempel sempurna di tembok.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.
Baca Juga
 
SiCepat Ekspres berhasil meraih penghargaan Perhumas PR Excellence Awards 2023
Rabu, 06 September 2023 - 10:51 WIB
SiCepat Ekspres berhasil meraih penghargaan Perhumas PR Excellence Awards 2023 untuk kategori Intern...
Konsumen kecewa produk tak kunjung datang,  karena pesanan JOIWAY membludak
Selasa, 05 September 2023 - 15:31 WIB
JOIWAY menyampaikan permintaan maaf kepada konsumen atas keterlambatan memenuhi pesanan produk JOIWA...
Permintaan meningkat, Es Teh Indonesia Kebun Perumnas II hadir di Jayapura
Selasa, 05 September 2023 - 14:32 WIB
Minuman khas Es Teh Indonesia Kebun Perumnas II hadir Waena di Kota Jayapura, untuk memenuhi permint...
Laris manis di marketplace, Bumbu Bunda Elia sabet Brand Choice Award 2023
Selasa, 05 September 2023 - 14:19 WIB
Tumbuh kembang anak menjadi perhatian utama bagi semua orangtua. Pemilihan asupan makanan menjadi fo...
Wujudkan perempuan Indonesia bebas berekspresi, Eiger Women: Let it Out diluncurkan
Kamis, 31 Agustus 2023 - 19:03 WIB
Setiap perempuan di Indonesia, terlahir dengan hak memiliki kebebasan dan menjalankan berbagai ekspr...
Lintasarta paparkan Managed Hyperscaler sebagai solusi terbaik  mengelola operasional infrastruktur cloud perusahaan
Rabu, 30 Agustus 2023 - 10:55 WIB
Era digital, peran Hyperscaler Cloud sangat penting bagi perusahaan dalam menjalankan bisnis dengan ...
Hardwell solusi kebutuhan optimal audio profesional
Minggu, 27 Agustus 2023 - 17:59 WIB
Sebagai perusahaan elektronik berkualitas di Indonesia, brand Hardwell memberikan penawaran menarik ...
50 tahun berdiri, Blue Sky Hotel tetap kokoh hadapi dan ikuti trend zaman
Selasa, 29 Agustus 2023 - 14:49 WIB
50 Tahun bukanlah angka yang muda lagi namun angka 50 tahun merupakan bentuk kokohnya dan kuatnya pe...
Tayo The Little Bus jagoan favorit datang lagi menghibur anak-anak
Selasa, 29 Agustus 2023 - 11:19 WIB
Anak-anak Indonesia makin terhibur dengan kehadiran tontonan animasi kemasan DVD. Salah satunya, DVD...
LRT CITY Ciracas launching Soul Hub & Archery Center, mendorong pengembangan ekosistem hunian
Minggu, 20 Agustus 2023 - 20:37 WIB
Presiden Joko Widodo mengumumkan peluncuran Light Rail Transit (LRT) Jabodebek untuk publik mulai 26...

InfodariAnda (IdA)