Selama masa lebaran angka kriminalitas di Jateng meningkat hingga 295 persen

Elshinta
Kamis, 12 Mei 2022 - 17:34 WIB | Penulis : Sigit Kurniawan | Editor : Sigit Kurniawan | Sumber : Radio Elshinta
Selama masa lebaran angka kriminalitas di Jateng meningkat hingga 295 persen
Sumber foto: Humas Polda Jateng/elshinta.com.

Elshinta.com - Selama masa Lebaran 2022 angka kriminalitas di Jawa Tengah meningkat hingga 295 persen kata Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi dalam konferensi pers berkaitan dengan kegiatan pengamanan arus mudik dan arus balik di Pospam Kalikangkung, Semarang, Selasa (10/5).

"Kenaikan angka kriminalitas itu memang sudah diprediksi oleh Direktorat Kriminal Umum maupun Khusus karena adanya kegiatan masyarakat yang meningkat tajam, maka kebutuhan mereka juga akan naik. Namun polisi tetap sigap mampu menyelesaikan tindak kriminal itu hingga selesai perkaranya," kata Luthfi.

Di sisi lain mengamati arus mudik mobil yang masuk ke Jateng mencapai 753.345 dengan masa puncak pada 30 April lalu. Kemudian jumlah kendaraan di arus balik yang terdeteksi mencapai  784.663. Ada  selisih 31.318 yang meninggalkan Jateng.

"Ini terjadi karena diraso arus mudik panjang, sementara durasi arus balik lebih pendek," tuturnya.

Selain itu Kapolda Jateng ini  juga mengevaluasi keberadaan 282 pos kemanan yang digunakan selama masa Lebaran pada Operasi  Ketupat Candi Mudik dan Balik.

"Pospam yang berada di kawasan wisata dan rest area masih dipertahankan untuk kepentingan masyarakat. Lainnya dibubarkan," katanya.

Sementara untuk memastikan anggota polisi Jateng sehat dan tidak terpapar Covid-19, sebanyak 1.670 polisi telah menjalani swab antigen. Hasilnya semua negatif. Polda Jateng ingin mereka yang bertugas harus benar-benar sehat.

Wakil Kepala Polda Jateng Brigjen Abioso Seno Aji menambahkan ada 15 kejadian menonjol selama masa Lebaran. Yang paling menonjol adalah terbakarnya 54 kapal di Pelabuhan Wijayapura, Cilacap. Sebanyak 53 kapal nelayan dan satu kapal tugboat terbakar.

"Akibatnya ratusan anak buah kapal terpaksa kehilangan pekerjaan sementara karena kapal tempat mereka bekerja terbakar," ujarnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Joko Hendrianto, Kamis (12/5). 

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Pria bersenjata tajam terobos kantor Bupati Sukoharjo warga Telukan
Rabu, 06 September 2023 - 19:55 WIB

Pria bersenjata tajam terobos kantor Bupati Sukoharjo warga Telukan

Elshinta.com, Pria yang sempat menerobos masuk ke Kantor Bupati Sukoharjo, Jawa Tengah membawa senja...
Polisi selidiki kasus penganiayaan sebabkan 1 orang meninggal dunia di Koja, Jakut
Rabu, 06 September 2023 - 19:43 WIB

Polisi selidiki kasus penganiayaan sebabkan 1 orang meninggal dunia di Koja, Jakut

Elshinta.com, Anggota Kepolisian Resort Jakarta Utara dibantu anggota Poksek Koja menyelidiki dan me...
Polri berhasil ambil alih akun YouTube DPR RI diretas pihak lain
Rabu, 06 September 2023 - 17:35 WIB

Polri berhasil ambil alih akun YouTube DPR RI diretas pihak lain

Elshinta.com, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Ahmad Ra...
Polisi selidiki temuan mayat perempuan di pegunungan Gayo Lues
Rabu, 06 September 2023 - 06:48 WIB

Polisi selidiki temuan mayat perempuan di pegunungan Gayo Lues

Elshinta.com, Satreskrim Polres Gayo Lues menyelidiki kasus penemuan mayat perempuan yang diduga kor...
Polres Simalungun ringkus bandar narkoba dengan barang bukti 96.91 gram sabu
Selasa, 05 September 2023 - 14:14 WIB

Polres Simalungun ringkus bandar narkoba dengan barang bukti 96.91 gram sabu

Elshinta.com, Penangkapan besar-besaran terhadap sindikat narkoba kembali terjadi di Kabupaten Simal...
Sat Reskrim Polres Langkat ungkap kasus curanmor
Senin, 04 September 2023 - 22:58 WIB

Sat Reskrim Polres Langkat ungkap kasus curanmor

Elshinta.com, Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor (Sat Reskrim Polres) Langkat, Polda Sumatera ...
Kurun waktu delapan bulan, Satresnarkoba Polres Langkat ungkap 217 kasus
Senin, 04 September 2023 - 22:45 WIB

Kurun waktu delapan bulan, Satresnarkoba Polres Langkat ungkap 217 kasus

Elshinta.com, Dalam kurun waktu delapan bulan (Januari hingga Agustus 2023), Satuan Reserse Narkoba ...
Aksi pembakaran Quran rugikan Swedia hampir Rp3 miliar
Minggu, 03 September 2023 - 11:05 WIB

Aksi pembakaran Quran rugikan Swedia hampir Rp3 miliar

Elshinta.com, Aksi penistaan Al Quran yang berulang dalam sembilan bulan terakhir telah merugikan Sw...
Kak Seto kutuk kasus pencabulan dilakukan suami Wakil Bupati Labuhanbatu
Sabtu, 02 September 2023 - 18:06 WIB

Kak Seto kutuk kasus pencabulan dilakukan suami Wakil Bupati Labuhanbatu

Elshinta.com, Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), Seto Mulyadi, mengutuk keras ka...
 Seorang pelajar SMK di Kaliwungu diduga dianiaya sekelompok remaja hingga meninggal dunia
Jumat, 01 September 2023 - 22:34 WIB

Seorang pelajar SMK di Kaliwungu diduga dianiaya sekelompok remaja hingga meninggal dunia

Elshinta.com, Kejadian penganiayaan terjadi terhadap salah seorang pelajar salah satu SMK Negeri di ...

InfodariAnda (IdA)

Elshinta
CGTN INDONESIA

PM Kamboja temui Wang Yi