Jelang Idul Fitri, pasar kaget di Purwakarta diserbu pengunjung

Elshinta
Minggu, 24 April 2022 - 15:33 WIB | Penulis : Sigit Kurniawan | Editor : Sigit Kurniawan | Sumber : Radio Elshinta
Jelang Idul Fitri, pasar kaget di Purwakarta diserbu pengunjung
Sumber foto: Tita Sopandi/elshinta.com.

Elshinta.com - Sejumlah pasar kaget di Purwakrta Jawa Barat, diserbu para pengunjung yang berbelanja untuk persiapan Idul Fitri 1443 H, Minggu, (24/4).

Para ibu rumah tangga pada umumnya yang berbelanja di pasar itu dengan berbagai macam kebutuhan lebaran dibeli, mengingat lebaran yang tinggal menyisakan satu minggu.

Salah satu pasar kaget yang padat di kunjungi yaitu pasar dadakan Maracang biasa disebut. Pasar ini ada di kawasan jalan alternatif Curug Karawang dan Jatiluhur.

Selain pedagang Purwakarta yang berjualan juga banyak dari luar daerah seperti Bogor, Bandung, Bekasi, Karawang dan Subang berjualan di padar dadakan ini.

Semua kebutuhan rumah tangga di jual di sini, ada pedagang daging, sayuran, buah, perlengkapan rumah tangga, baju bahkan kue tradisi Idul Fitri sudah melimpah dijual.

Pasar beroperasi dari pukul  05.00 Wib dan bubar sekitar pukul 13.00.

Mendekati lebaran dari dibuka hingga siang tadi pasar cukup ramai dengan pengunjung memborong makanan ringan dan kue yang sudah dikemas serta pakaian.

Salah satu pengunjung yaitu Santi mengaku, dirinya sengaja datang ke pasar ini lantaran yang dijual para pedagang cukup komplit.

"Membeli bahan makanan untuk buka puasa dan pakaian Lebaran beli di sini, murah harganya dibanding di toko dan pasar biasa," kata Santi seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Tita Sopandi, Minggu (24/4).

Meskipun berdesakan dan sulit untuk menjangkau pedagang yang akan dituju, mereka tetap antri padahal cuaca cukup panas.

Mereka juga sudah tidak menghiraukan lagi dengan anjuran pemerintah memakai masker mengingat pandemi Covid-19 masih ada.

Para juru parkir di kawasan pasar ini, cukup kewalahan mengatur kendaraan pengunjung yang akan diparkir baik mobil atau pun motor karena pengunjung cukup membludak.

Sementara arus lalu lintas juga sempat terjadi antrian panjang kendaraan baik mengarah Curug Karawang dan sebaliknya mengarah Purwakarta.

Berdasarkan pantauan, hanya juru parkir yang sibuk mengatur arus lalulintas lantaran tidak adanya petugas lainnya yang mengatur  di kawasan ini.
 

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
 Guyub rukun pedagang kuliner TVJ Kota Magelang bersih-bersih shelter
Rabu, 06 September 2023 - 21:57 WIB

Guyub rukun pedagang kuliner TVJ Kota Magelang bersih-bersih shelter

Elshinta.com, Para pedagang Tuin Van Java (TVJ) memanfaatkan hari libur dengan membersihkan shelter ...
Rupiah melemah, analis sebut karena pasar khawatir prospek ekonomi global
Rabu, 06 September 2023 - 18:06 WIB

Rupiah melemah, analis sebut karena pasar khawatir prospek ekonomi global

Elshinta.com, Analis pasar uang dari Bank Woori Saudara BWS Rully Nova menyatakan pelemahan rupiah d...
Rupiah pada Rabu pagi melemah jadi Rp15.318 per dolar AS
Rabu, 06 September 2023 - 11:18 WIB

Rupiah pada Rabu pagi melemah jadi Rp15.318 per dolar AS

Elshinta.com, Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu pagi mel...
IHSG Rabu dibuka menguat 8,39 poin
Rabu, 06 September 2023 - 11:05 WIB

IHSG Rabu dibuka menguat 8,39 poin

Elshinta.com, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu pagi dibuka me...
OJK telah adakan 1.638 kegiatan edukasi keuangan hingga Agustus 2023
Rabu, 06 September 2023 - 10:37 WIB

OJK telah adakan 1.638 kegiatan edukasi keuangan hingga Agustus 2023

Elshinta.com, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan pihaknya telah melaksanakan 1.638 kegiatan ed...
UI dampingi UMKM dalam pembuatan laporan keuangan
Rabu, 06 September 2023 - 10:13 WIB

UI dampingi UMKM dalam pembuatan laporan keuangan

Elshinta.com, Mahasiswa Vokasi Program Studi (Prodi) Akuntansi Pendidikan Vokasi Universitas Indones...
PBB alokasikan 125 juta dolar bantuan untuk 14 negara seluruh dunia
Rabu, 06 September 2023 - 09:45 WIB

PBB alokasikan 125 juta dolar bantuan untuk 14 negara seluruh dunia

Elshinta.com, Badan kemanusiaan PBB pada Selasa (5/9) mengatakan bahwa mereka mengalokasikan 125 jut...
Momen Hardikda, sejumlah siswa, guru dan sekolah terima penghargaan
Selasa, 05 September 2023 - 19:45 WIB

Momen Hardikda, sejumlah siswa, guru dan sekolah terima penghargaan

Elshinta.com, Sejumlah siswa, guru dan sekolah di Kabupaten Aceh Utara menerima penghargaan pada mom...
IHSG ditutup turun ikuti pelemahan mayoritas bursa kawasan Asia
Selasa, 05 September 2023 - 18:56 WIB

IHSG ditutup turun ikuti pelemahan mayoritas bursa kawasan Asia

Elshinta.com, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutu...
Rupiah melemah karena potensi The Fed pertahankan suku bunga tinggi
Selasa, 05 September 2023 - 18:45 WIB

Rupiah melemah karena potensi The Fed pertahankan suku bunga tinggi

Elshinta.com, Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi menyatakan pelemahan rupiah dipe...

InfodariAnda (IdA)