Gavin Kwan resmi dilepas Bali United

Elshinta
Minggu, 24 April 2022 - 07:11 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Gavin Kwan resmi dilepas Bali United
Gelandang Gavin Kwan tak lagi bela Bali United (HO/Baliutd.com)

Elshinta.com - Bali United FC kembali melakukan perubahan komposisi skuadnya menjelang Liga 1 musim depan dengan mengakhiri kerja samanya dengan Gavin Kwan Adsit.

Berakhirnya kerja sama itu disepakati kedua pihak demi mendukung karier pemilik nomor punggung 15 tersebut.

Chief Executive Officer (CEO) Bali United Yabes Tanuri menjelaskan Gavin resmi dilepas oleh manajemen Serdadu Tridatu.

"Gavin Kwan dan Bali United sepakat mengakhiri kerja sama. Mewakili keluarga besar Bali United kami ucapkan terima kasih banyak atas dedikasi dan kontribusinya yang telah membantu kami menjuarai BRI Liga 1 2021/2022," kata dia dalam laman klub, Sabtu.

"Semoga Gavin sukses di perjalanan karier selanjutnya," sambung dia.

Pemain kelahiran Bali tersebut telah memperkuat Bali United sejak awal musim 2020 dan sudah 10 kali tampil dalam Liga 1 musim lalu.

Gavin telah mengukir catatan manis dalam karier sepak bolanya dan berhasil mewujudkan impian meraih gelar juara Liga 1 bersama tim tanah kelahirannya, Bali United.

Bali United sebelumnya telah melepas lima pemain, yakni Wawan Hendrawan, Samuel Reimas, Michael Orah, Dias Angga Putra, dan Taufiq.

Bali United juga mengumumkan sejumlah pemain yang kontraknya diperpanjang, seperti Ahmad Agung, Leonard Tupamahu, Fadil Sausu, dan Hariono

Namun, untuk amunisi baru Bali United sebagai persiapan kompetisi musim depan sejauh ini belum juga diumumkan.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Arema FC susun program latihan selama jeda kompetisi Liga 1
Rabu, 06 September 2023 - 12:20 WIB

Arema FC susun program latihan selama jeda kompetisi Liga 1

Elshinta.com, Klub Liga 1 Indonesia Arema FC telah menyusun program latihan selama jeda kompetisi ka...
PSMS datangkan Ridho Syuhada dari PSIS Semarang
Selasa, 05 September 2023 - 15:17 WIB

PSMS datangkan Ridho Syuhada dari PSIS Semarang

Elshinta.com, PSMS Medan menambah pemainnya untuk menghadapi bergulirnya Liga 2 Indonesia musim 2023...
Persebaya bertekad naik ke papan atas klasemen
Sabtu, 02 September 2023 - 20:07 WIB

Persebaya bertekad naik ke papan atas klasemen

Elshinta.com, Pelatih karteker Persebaya Surabaya Uston Nawawi bertekad mengalahkan Borneo FC di St...
Persija berbagi poin dengan Persib usai imbang 1-1
Sabtu, 02 September 2023 - 19:43 WIB

Persija berbagi poin dengan Persib usai imbang 1-1

Elshinta.com, Persija Jakarta harus rela berbagi poin dengan rival abadinya Persib Bandung usai berm...
Barito Putera enggan pandang remeh kualitas Persis Solo
Sabtu, 02 September 2023 - 14:54 WIB

Barito Putera enggan pandang remeh kualitas Persis Solo

Elshinta.com, Pelatih PS Barito Putera Rahmad Darmawan mengatakan timnya enggan memandang remeh kual...
Polda Metro kerahkan 1.432 personel amankan laga Persija vs Persib
Sabtu, 02 September 2023 - 14:12 WIB

Polda Metro kerahkan 1.432 personel amankan laga Persija vs Persib

Elshinta.com, Polda Metro Jaya mengerahkan sedikitnya 1.432 personel untuk mengamankan laga antara P...
Arema amankan kemenangan kedua beruntun setelah tekuk Bhayangkara 2-0
Sabtu, 02 September 2023 - 06:26 WIB

Arema amankan kemenangan kedua beruntun setelah tekuk Bhayangkara 2-0

Elshinta.com, Arema FC mengamankan kemenangan kedua beruntun musim ini setelah menekuk Bhayangkara F...
PSMS masih cari dua pemain tambahan
Jumat, 01 September 2023 - 17:13 WIB

PSMS masih cari dua pemain tambahan

Elshinta.com, Manajemen PSMS Medan masih mencari tambahan sedikitnya dua pemain untuk melengkapi kuo...
Shin Tae-yong paparkan alasan memanggil pemain minim tampil di Liga 1
Kamis, 31 Agustus 2023 - 10:26 WIB

Shin Tae-yong paparkan alasan memanggil pemain minim tampil di Liga 1

Elshinta.com, Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memaparkan alasan dia memanggil pemain-pemain y...
Dusan Stevanovic absen bela Persebaya saat jamu Borneo FC
Rabu, 30 Agustus 2023 - 15:04 WIB

Dusan Stevanovic absen bela Persebaya saat jamu Borneo FC

Elshinta.com, Pelatih Caretaker Persebaya Uston Nawawi menyebut pemain belakang Dusan Stevanovic tid...

InfodariAnda (IdA)

Elshinta
CGTN INDONESIA

PM Kamboja temui Wang Yi