Gelar INACRAFT 2022, Pertamina beri fasilitas UMKM binaan ikut pamerkan produk

Elshinta
Rabu, 16 Maret 2022 - 15:58 WIB | Penulis : Sigit Kurniawan | Editor : Sigit Kurniawan | Sumber : Radio Elshinta
Gelar INACRAFT 2022, Pertamina beri fasilitas UMKM binaan ikut pamerkan produk
Sumber foto: Sutini/elshinta.com.

Elshinta.com - Program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK) Pertamina memberikan kesempatan kepada para UMKM binaannya dengan memberikan fasilitas pendaftaran hingga tanggal 17 Maret 2022 pukul 24.00 WIB untuk mengikuti The International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2022 yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 23 - 27 Maret 2022 di Balai Sidang Jakarta Convention Center.
 
VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fajriyah Usman mengatakan pendaftaran UMKM peserta Inacraft telah berlangsung lebih dari sepekan dan saat ini jumlah UMKM yang telah mendaftar sebanyak 63 peserta. Namun, agar lebih banyak menyaring banyak UMKM, Pertamina memperpanjang hingga 17 Maret 2022 yang dilakukan secara online melalui https://bit.ly/INACRAFTREBORN2022 dan langkah selanjutnya akan dilakukan proses kurasi.

“Pada saat kurasi, Pertamina akan memilih, menilai dan memastikan produk yang dimiliki calon peserta menarik dan memiliki nilai jual. Dan tentunya UMKM yang dipilih harus sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan sebelumnya. Jika peserta sudah pernah mengikuti kegiatan sebelumnya, maka harus ada inovasi yang dilakukan,” jelas Fajriyah seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Sutini, Rabu (16/3).
 
Fajriyah menyebutkan Mitra Binaan Pertamina terbuka untuk sektor fashion dan kerajinan. Dari sejumlah peserta yang telah mendaftar, tidak semua merupakan pendatang baru. Ada beberapa UMKM yang tahun sebelumnya pernah mengikuti Inacraft, kembali mendaftar di tahun ini.

“Tentunya Pertamina akan memberikan kesempatan yang sama kepada UMKM untuk mengikuti ajang ini yang merupakan ajang pameran yang sangat bergengsi,” ujarnya. Tujuan utama kegiatan tersebut adalah untuk mempromosikan produk lokal, di mana jika sudah dipamerkan diharapkan akan lebih banyak transaksi yang terjadi di luar pameran.
 
Mitra Binaan yang mendaftar memiliki kriteria dengan angsuran pinjaman lancar, tergabung dalam UMK Academy, pernah mengikuti pameran di tingkat lokal, mampu memproduksi sendiri dengan kapasitas yang memadai, memiliki materi promo, tidak menggunakan LPG Subsidi, mengunduh aplikasi MyPertamina, follow Instagram gen_umkm serta bersedia untuk membuat paket promosi selama pelaksanaan pameran.
Fajriyah menjelaskan INACRAFT merupakan ajang pameran yang sangat bergengsi dan mampu menggerakan perekonomian Indonesia dari tahun ke tahun. Kehadirannya menjadi primadona bagi pengrajin dan pengusaha kriya serta paling ditunggu para buyers atau peminat handicraft luar negeri yang tentunya akan berdampak naiknya ekspor kerajinan tangan UMKM.

“Tahun 2019 Pertamina menghadirkan 24 UMKM yang ikut meriahkan pameran terbesar ini,” tambahnya.

Berbagai kerajinan menarik seperti keramik, anyaman, kaca, sepatu, tas, dan aneka perhiasan dipajang di acara ini. “Dengan mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat mengakomodir harapan dan aspirasi UMKM Pertamina sekaligus mendorong jiwa kemandirian untuk menjadi pengusaha yang tangguh dan profesional,” imbuhnya.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
UMKM butuh kemudahan berusaha dan kekayaan intelektual 
Jumat, 01 September 2023 - 23:11 WIB

UMKM butuh kemudahan berusaha dan kekayaan intelektual 

Elshinta.com, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Republik Indonesia Yasonna Hamonangan...
 UMKM Sahabat Sandi gelar bazar sembako murah tebus Rp10 ribu di Kabupaten Pamekasan
Rabu, 23 Agustus 2023 - 17:07 WIB

UMKM Sahabat Sandi gelar bazar sembako murah tebus Rp10 ribu di Kabupaten Pamekasan

Elshinta.com, UMKM Sahabat Sandi menggelar Bazar Sembako Murah yang dapat ditebus hanya Rp10 ribu di...
Pemerintah siapkan PP penghapusan kredit macet UMKM
Senin, 14 Agustus 2023 - 23:11 WIB

Pemerintah siapkan PP penghapusan kredit macet UMKM

Elshinta.com, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani tengah me...
Dorong UMKM Go Global, Erick Thohir perkuat pembiayaan dan pendampingan enterpreneur millennial 
Senin, 14 Agustus 2023 - 21:04 WIB

Dorong UMKM Go Global, Erick Thohir perkuat pembiayaan dan pendampingan enterpreneur millennial 

Elshinta.com, Menteri BUMN, Erick Thohir terus mewujudkan komitmennya untuk memperkuat UMKM tembus ...
Polda Sumut inisiasi kerjasama hotel berbintang dengan pelaku UMKM
Senin, 14 Agustus 2023 - 14:47 WIB

Polda Sumut inisiasi kerjasama hotel berbintang dengan pelaku UMKM

Elshinta.com, Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) menginisiasi kerjasama business to busi...
Kemenperin dukung UMKM naik kelas dan melek digital
Jumat, 11 Agustus 2023 - 23:44 WIB

Kemenperin dukung UMKM naik kelas dan melek digital

Elshinta.com, Menyambut Hari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Nasional yang diperingati setiap ...
Sandiaga Uno dan GEKRAFS Jatim dorong ekonomi kreatif
Selasa, 01 Agustus 2023 - 14:35 WIB

Sandiaga Uno dan GEKRAFS Jatim dorong ekonomi kreatif

Elshinta.com, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bersama Gekrafs (Ge...
Teten akan lindungi UMKM dengan larang penjualan online lintas negara
Jumat, 28 Juli 2023 - 16:24 WIB

Teten akan lindungi UMKM dengan larang penjualan online lintas negara

Elshinta.com, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan larangan penjualan ritel online lewa...
Buka peluang bisnis, OK OCE beri pelatihan pembuatan sabun herbal UMKM Jaksel
Minggu, 23 Juli 2023 - 12:35 WIB

Buka peluang bisnis, OK OCE beri pelatihan pembuatan sabun herbal UMKM Jaksel

Elshinta.com, Saat ini, semakin banyak orang yang gencar dalam memperhatikan kesehatan dan kebersih...
Pemkot Magelang wisuda 500 wirausaha baru Batch #2
Kamis, 20 Juli 2023 - 20:34 WIB

Pemkot Magelang wisuda 500 wirausaha baru Batch #2

Elshinta.com, Sebanyak 500 wirausaha baru diwisuda oleh Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz di ...

InfodariAnda (IdA)